GardaPublik.id, Jakarta – Menindak lanjuti penyampaian rapat pada Selasa 18 Oktober 2022 tentang pengumuman tuan rumah kongres, pada Ahad ini 23 Oktober 2022 Pengurus besar HMI mengadakan rapat presidium menetapkan Jakarta selatan sebagai tuan rumah, Minggu (23/10/2022).
Putusan ini bukan bermaksud tidak memberikan kepercayaan kepada aceh timur, melainkan putusan ini berangkat dari kebaikan bersama untuk kemasifan kelangsungan kegiatan kongres di tengah waktu yang tidak banyak lagi, Ujar afandi.
Selanjutnya ketum PB HMI menambahkan, hal ini dikarenakan ingin membuat kongres dengan gaung yang besar dengan berbagai macam kekurangan yang ada. Berdasarkan pertimbangan tersebut diaminkan hampir seluruh peserta yang hadir, kecuali Ketua Komisi PAO yakni saudara Imam Tholib dengan dalih tetap berpegang pada hasil pleno III kemarin di Menado, walaupun demikian ia menyerahkan kepada suara terbanyak.
Rapat yang di selenggarakan mulai pukul 20:00 dihadiri oleh fungsionaris PB, Perwakilan oc dan ketua MPK.
Terakhir pengurus besar bersama pengurus badko Jabagbar, OC, MPK. Akan melakukan konferensi pers sekaitan komitmen bersama menyukseskan kongres.