close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

28.2 C
Jakarta
Sabtu, Februari 8, 2025

Polres Muara Enim Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan

spot_img

Gardapublik.id, Muara Enim – Polres Muara Enim bersama Kejaksaan Negeri Muara Enim menggelar Rekonstruksi atau reka adegan kasus pembunuhan yang terjadi pada 12 September 2022 lalu dengan tersangka pembunuhan Nopran Saputra (19), Yang terjadi di depan kolam Retensi /GOR Pancasila Muara Enim usai nonton konser artis ibu kota beberapa bulan yang lalu.

Selain menghadirkan tersangka dan para saksi langsung, reka adegan itu juga disaksikan oleh 6 orang Jaksa dan beberapa APH lingkup Kejaksaan Negri Muara Enim, tim identifikasi polres Muara Enim serta anggota Satreskrim Polres Muara Enim, Selasa (20/12/22).

Baca juga  Warga Terkena Dampak Rempang Eco-City Segera Terima Sertifikat Hak Milik Rumah Baru

Adegan demi adegan tampak diperagakan oleh tersangka NS, ada 20 reka adegan yang dilakukan yang mana pada adegan ke 9 tampak tersangka telah berniat melakukan penusukan terhadap korbannya.

Selanjutnya pada adegan ke 11 tampak tersangka melakukan penusukan terhadap korban Dhani Arya Winata (22) yang kemudian mengalami luka berat.

Kemudian Pada adegan ke 15 tampak pelaku melakukan penusukan terhadap korban Iqbal Firdaus (22) yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

Baca juga  BP Batam Promosikan Investasi Batam di Pameran Nasional Lombok Sumbawa ITTAF 2024
Polres Muara Enim Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan usai nonton konser artis ibu kota beberapa bulan yang lalu. Foto: Istimewa

Usai melakukan penusukan terhadap Iqbal tampak pada adegan ke 17 Pelaku menyerahkan pisau kepada salah seorang saksi. Kemudian pada adegan ke 19 Korban bergegas mengendarai sepeda motor dengan membonceng saksi untuk melarikan diri.

Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi melalui Kasat Reskrim AKP Tony Saputra membenarkan telah melakukan rekonstruksi kasus pembunuhan itu.

Baca juga  SMSI Provinsi Lampung Gelar Rapat Pimpinan untuk Meningkatkan Kualitas Media Siber

Dimana dalam rekonstruksi itu merupakan pemeriksaan yang kesimpulannya akan mendapatkan keterangan atau kejelasan dan keidentikan tersangka atau saksi dan atau barang bukti atau unsur-unsur tindak pidana yang telah terjadi sehingga kedudukan atau peranan seseorang maupun barang bukti didalam tindakan pidana tersebut menjadi jelas dan dituangkan dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP), ungkap AKP Tony.

Lebih lanjut dikatakan, “tersangka diancam pasal 338 dan Pasal 340 KUHP “Barangsiapa sengaja dan dengan rencana terlebih dahulu merampas nyawa orang lain, diancam, karena pembunuhan dengan rencana (moord), dengan pidana mati atau pidana penjara seumur hidup atau selama waktu tertentu, paling lama dua puluh tahun,” Pungkasnya. (BS)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler

Konsumsi Tape Saat Sedang Menstruasi Dapat Mengurangi Rasa Nyeri Perut, Simak Penjelasannya!

Gardapublik.id - Makanan fermentasi adalah santapan yang diolah dengan penambahan ragi atau bakteri khusus. Proses ini membuat makanan mengalami perubahan, baik dari bentuk, aroma, maupun...

Rekomendasi Model Rambut dengan Jidat M: Pilihan Stylish untuk Pria

GardaPublik.id, - Jidat berbentuk M pada pria bisa disebabkan oleh faktor genetik atau kerontokan rambut, dan seringkali memengaruhi rasa percaya diri. Untuk menutupi bentuk...

Pendidikan Antikorupsi Perkuat Karakter dan Integritas

Gardapublik.id, Jakarta - Penguatan karakter melalui Pendidikan Antikorupsi (PAK) menjadi salah satu strategi yang ditujukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bagi masyarakat. Harapannya, melalui karakter...

Menjelang Pilkada Serentak 2024, Mulai Bermunculan Nama-nama Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Inhil

Gardapublik id.Inhil_Riau. Hajatan Pileg dan Pilpres 2024 telah usai, para Calon DPD, DPR RI, Provinsi dan Kabupaten/Kota juga Pemenang Pilpres telah di umumkan oleh...

Destinasi Hikiking Telaga Biru Batam

Gardapublik.id. - Buat pencinta wisata alam,jelajah pantai mendaki gunung,atau sekedar susur/treking hutan salah satu bagian wisata alam terbuka yang bnyak di minati,untuk anda ada...

Kembali, Masyarakat Kateman Swadaya Perbaiki Jalan

Gardapublik.id.Inhil_Riau.Kepedulian Masyarakat Kateman khususnya Tagaraja terhadap kondisi jalan patut di acungi jempol,hampir merata Jalan-jalan utama di Ibukota Kecamatan Kateman itu yang rusak di perbaiki...
Berita terbaru
Berita Terkait