close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

25.9 C
Jakarta
Jumat, Februari 7, 2025

Jalin Silaturahmi, Tim Safari Ramadan BKDI BP Batam Sambangi Masjid Al Mujahidin

spot_img

Gardapublik.id, Batam – Badan Koordinasi Dakwah Islam (BKDI) Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melakukan Safari Ramadan dengan menyambangi Masjid Al-Mujahidin Kampung Jabi, Selasa (4/4/2023).

Dalam safari ramadan kali ini dihadiri oleh Direktur Direktorat Pengamanan Aset BP Batam, Moch Badrus didampingi oleh Direktur Infrastruktur Kawasan BP Batam Ponco Indro Subekti serta sejumlah pejabat lainnya di lingkungan BP Batam.

Baca juga  Gara Gara Stand Bazar Di Konser Dewa Dipatok Rp 5 Juta Per Hari, Dewi Meradang

Moch Badrus mengatakan, tujuan dari Safari Ramadhan adalah untuk menjalin silaturahmi antara jajaran BP Batam dengan masyarakat. Sehingga, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya terutama dalam memperingati bulan Ramadhan.

“Kami sangat gembira bisa bersilaturahmi dan bertatap muka langsung dengan masyarakat, terlebih dibulan penuh berkah ini. Semoga apa yang kita niatkan akan mendatangkan ridho dan kebaikan dari Allah SWT,” ujarnya.

Baca juga  Sambut Idul Fitri 2024, PLN Batam dan Polda Kepri Siap Bersinergi Jaga Pasokan Listrik Andal dan Aman

Ia berharap, dengan kedatangannya bersama rombongan bisa lebih mendekatkan diri kepada masyarakat. Apalagi kata dia, BP Batam merupakan bagian yang tak terpisahkan dengan masyarakat.

“Kita bekerja di wilayah Batam, kita harus ikut partisipasi dan ikut memberikan rezeki untuk masyarakat, terutama untuk di wilayah Masjid Al-Muhajidin Kampung Jabi ini,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, BKDI BP Batam turut memberikan tali asih kepada Masjid Al-Mujahidin dan santunan kepada puluhan anak yatim. Usai pemberian bantuan tersebut, kegiatan dilanjutkan dengan menggelar buka bersama dan shalat magrib berjamaah. (r106)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler

Konsumsi Tape Saat Sedang Menstruasi Dapat Mengurangi Rasa Nyeri Perut, Simak Penjelasannya!

Gardapublik.id - Makanan fermentasi adalah santapan yang diolah dengan penambahan ragi atau bakteri khusus. Proses ini membuat makanan mengalami perubahan, baik dari bentuk, aroma, maupun...

Rekomendasi Model Rambut dengan Jidat M: Pilihan Stylish untuk Pria

GardaPublik.id, - Jidat berbentuk M pada pria bisa disebabkan oleh faktor genetik atau kerontokan rambut, dan seringkali memengaruhi rasa percaya diri. Untuk menutupi bentuk...

Pendidikan Antikorupsi Perkuat Karakter dan Integritas

Gardapublik.id, Jakarta - Penguatan karakter melalui Pendidikan Antikorupsi (PAK) menjadi salah satu strategi yang ditujukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bagi masyarakat. Harapannya, melalui karakter...

Menjelang Pilkada Serentak 2024, Mulai Bermunculan Nama-nama Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Inhil

Gardapublik id.Inhil_Riau. Hajatan Pileg dan Pilpres 2024 telah usai, para Calon DPD, DPR RI, Provinsi dan Kabupaten/Kota juga Pemenang Pilpres telah di umumkan oleh...

Destinasi Hikiking Telaga Biru Batam

Gardapublik.id. - Buat pencinta wisata alam,jelajah pantai mendaki gunung,atau sekedar susur/treking hutan salah satu bagian wisata alam terbuka yang bnyak di minati,untuk anda ada...

Kembali, Masyarakat Kateman Swadaya Perbaiki Jalan

Gardapublik.id.Inhil_Riau.Kepedulian Masyarakat Kateman khususnya Tagaraja terhadap kondisi jalan patut di acungi jempol,hampir merata Jalan-jalan utama di Ibukota Kecamatan Kateman itu yang rusak di perbaiki...
Berita terbaru
Berita Terkait