Gardapublik.id, Dharmasraya – Di bulan Suci Ramadhan dan menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H menjadi momentum untuk berbagi sesama, hal ini di lakukan oleh Ketua DPRD Dharmasraya Pariyanto, SH untuk meringankan beban memberikan santunan di Jorong Pisang Rebus dan Padang Sidondang Kecamatan Sitiung Kabupaten Dharmasraya, Selasa, (18/04/2023)
Santunan tersebut diberikan kepada 48 Janda dan Lansia serta 19 Anak Yatim.
“Mudah-mudahan santunan ini dapat meringankan beban mereka dibulan suci ramadhan ini serta dalam rangka menyambut kemenangan Idul Fitri 1444 H”, harap Pariyanto
Secara materi, anak yatim juga memiliki hak mendapatkan kebutuhan pangan, sandang, papan, dan pendidikan yang layak seperti anak-anak pada umumnya.
Sedangkan secara psikis, anak yatim juga memiliki hak yang sama untuk disayangi, diberi kasih sayang, lanjut ketua DPRD Dharmasraya tersebut.
Tidak hanya itu, disamping memberikan santunan, Ketua DPRD Dharmasraya juga memberikan wejangan dan Motifasi terhadap Lansia, Janda dan Anak Yatim dalam menjalani kehidupan meskipun dalam serba keterbatasan.(red)